Review Dell Inspiron 15: Laptop dengan Layar Lebar dan Performa Menawan, Cek Spesifikasinya

Laptop Dell Inspiron 15--

KORANOKUTIMURPOS.ID -Untuk yang suka laptop dengan layar besar sekaligus performa menawan, saya rekomendasikan Dell Inspiron 15 yang berukuran layar 15.6 inci dan sudah ditenagai AMD Ryzen™ 5 2500U .

Laptop Dell Inspiron 15 ini memiliki layar lega, kinerja buas, semakin mendukung gaya hidup multimedia yang dipenuhi kegiatan bikin konten.

Laptop Dell Inspiron 15 ini dibekali dengan resolusi 1920 x 1080 Full HD serta dilapisi dengan  Anti-Glare LED Backlit yang memberikan kesan nyaman ketika melihatnya.

Selain itu laptop Dell Inspiron 15 ini memiliki bingkai layar atau bezel di sisi kanan dan kiri nampak lebih tipis serta ringkas.

Laptop Dell Inspiron 15 terlihat sangat simetris berkat dimensinya yang hanya seluas 38.0 x 26.0 x 2.3 cm dengan bobot 2,18 kg.

BACA JUGA:Review ASUS Vivobook Go 14: Laptop Ringan dengan Fitur Canggih, Mudah Dibawa Kemana Saja

Ukuran penyimpanannyapun sudah cukup besar dengan RAM yang digunakannya adalah 4GB DDR4 yang bisa di upgrade.

Penyimpanan yang digunakannyapun sudah sangat besar yaitu 1TB HDD, dengan penyimpanan HDD ini sangat cocok untuk penggunaan seperti penyimpanan file foto, video, dan musik.

Cukup membayarkan harga mulai dari Rp 7 jutaan saja, Laptop Dell Inspiron 15  ini turut menghadiahi pengguna dengan lisensi Windows 10 Home.

Untuk daya baterainya juga, laptop Dell Inspiron 15  ini dibekali dengan baterai berkapasitas 40WHr (4 Cell) serta 65 Watt AC Adapter.

Laptop Dell Inspiron 15  juga mendukung pemakaian konektivitas wireless berupa WiFi dan Bluetooth 4.1.

BACA JUGA:Review HP Infinix Smart 8 Pro, Dengan Harga Rp 1 Jutaan Perpaduan Fitur Canggih dan Desain Mewah

Selain itu yang membuat laptop Dell Inspiron 15  ini juga dibekali dengan keyboard full size, sehingga ketika menggunakan untuk mengetik tidak bakal kesusahan.

Di sisi kanan dan kiri, laptop Dell Inspiron 15  ini juga dilengkapi sejumlah antarmuka port seperti 1 x SD card, 1 x USB 2.0, 1 x Wedge-shaped lock slot, 1 x Power, 1 x HDMI 1.4b, 1 x RJ45, 2 x USB 3.1 Gen 1, 1 x Headphone & Microphone Audio Jack.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan