Tak lupa juga Kapolres mengucapkan terimakasih kepada pejabat lama atas kinerja dan loyalitas yang dinilai sudah cukup baik juga kepada Ibu-ibu Bhayangkari yang selama ini sudah dengan setia mendampingi kegiatan suami.
Lebih lanjut, Kapolres memberikan penekanan kepada seluruh personel agar selalu meningkatkan kuantitas dan kualitas kinerja dalam pelaksanaan tugas.
“Kembangkan perasaan empati kepada Masyarakat dalam Pelaksanaan tugas. Jalinlah Interaksi dan Komunikasi melalui sarana kegiatan silaturahmi, anjangsana secara intensif pada segenap komponen Masyarakat,” tegasnya.
Kapolres OKU Timur juga berpesan agar selalu memberikan pelayanan prima kepada Masyarakat dengan sebaik baiknya tanpa membebani masyarakat.
"Marilah kita selalu Berdoa semoga Allah Swt Tuhan Yang Maha Esa memberikan Ridho kepada kita semua," pungkasnya.