Baru Pulang dari Eropa, Maia Estianty Tampil Maksimal Bersama Duo Maia

Maia Estianty --

JAKARTA - Duo Maia yang terdiri dari Maia Estianty dan Dita alias Mey Chan berhasil memukau penonton  dalam festival musik, Pestapora 2024.

Maia Estianty mengatakan perjuangan dirinya agar bisa maksimal dalam festival yang diadakan pada 20 hingga 22 September 2024 di Gambir Expo Kemayoran, Jakarta itu.

"Masih jet lag, fisik masih di atas awang-awang, nafas kayak ketahan korset, umur juga makin mendekati masa oma-oma, manggung juga sudah jarang," jelas Maia Estianty.

"Tetapi demi Pestapora, eike turun gunung lagi," tambah Maia Estianty . 

Maia Estianty mengungkapkan dirinya baru saja pulang dari Eropa. Meski masih jet lag, Maia Estianty tetap memberikan penampilan terbaiknya di Pestapora 2024.

BACA JUGA:Maia Estianty Ungkap Bahwa Al Ghazali Segera Menikah

BACA JUGA:Resmi Cerai, Ini Nafkah yang Harus Dikeluarkan Andika Rosadi Setiap Bulannya

Maia Estianty juga menyinggung kehadiran pacar baru El Rumi, Syifa Hadju yang ikut menonton acara Pestapora 2024. "Mana ditonton anak sama calon mantu, harus totalitas El Rumi dan Syifa Hadju," ungkap Maia Estianty.

Maia Estianty bersyukur penampilan dirinya dan Dita Mey Chan bisa berjalan lancer dan baik.

Maia Estianty begitu takjub melihat antusias ribuan penonton Pestapora 2024. Saat tampil, Duo Maia membawakan sejumlah hit seperti Teman Tapi Mesra, hingga Ingat Kamu. "Untungnya penonton heboh banget. Terima kasih Pestapora dan penonton yang totalitas juga nyanyi bareng," tutup Maia Estianty.

 

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan