Harga Melambung, Pemkab OKU Selatan Sidak Sejumlah Agen Elpiji

Pemerintah Kabupaten OKU Selatan melalui Kepala Bagian Ekonomi dan SDA Setda OKU Selatan lakukan koordinasi dan Inpeksi Mendadak (Sidak) ke sejumlah agen. Minggu, 09 Maret 2025. -Foto: Hamdal Hadi/Harian OKU Selatan.---
MUARADUA - Guna menanggapi keluhan masyarakat OKU Selatan terkait kelangkaan dan melambung tingginya harga gas elpiji 3 Kg diberbagai Kecamatan, Pemerintah Kabupaten OKU Selatan melalui Kepala Bagian Ekonomi dan SDA Setda OKU Selatan lakukan koordinasi dan Inpeksi Mendadak (Sidak) ke sejumlah agen. Minggu, 09 Maret 2025.
Diketahui, Gas Elpiji Subsidi 3 Kg itu sendiri terhitung sejak beberapa hari belakangan sudah melampaui batas dari Harga Ecer Tertinggi (HET) yang telah ditentukan oleh pemerintah.
Sehingga, mengakibatkan keresahan bagi masyarakat OKU Selatan diberbagai Kecamatan lantaran harga kebutuhan pokok itu sudah terlalu tinggi.
Menyikapi hal itu, Kabag Ekonomi dan SDA Evitha Winda, SE.,MM langsung melksanakan Koordinasi secara langsung ke pihak Agen LPG di OKU Selatan.
"Hasil dari Koordinasi pada hari ini bahwasannya terkait Kelangkaan Gas LGP 3 Kg, informasi dari Distribusi PT Pertamina tidak mengalami kendala namun untuk saat ini permintaan masyarakat terlalu tinggi pada Bulan Suci Ramadhan," ucapnya.
BACA JUGA:Patroli Antisipasi Balap Liar
Selanjutnya, mengatasi hal ini nantinya Pemerintah Kabupaten OKU Selatan akan melaksanakan oprasi Pasar untuk solusi dilapangan dalam upaya mengatasi kendala kelangkaan Gas LPG 3 Kg di Kabupaten OKU Selatan.
"Untuk solusi jangka pendek kita nanti akan mengadakan operasi pasar bersama para agen, sembari mengambil langkah masa panjang," cetusnya.
Karena, hal ini tentu tidak boleh dibiarkan secara berlarut-larut agar tidak menyulitkan bagi masyarakat OKU Selatan terutama yang jauh dari perkotaan," tandasnya.