KAYUAGUNG – Untuk menstabilkan harga cabai para penyuluh pertanian se Kabupaten OKI melakukan gerakan tanam cabai serentak di seluruh Balai Penyuluhan Pertanian yang ada di Kabupaten Ogan Komering Ilir (OKI) Kamis 21 Maret 2024.
Masing-masing Balai Penyuluhan Pertanian di 18 Kecamatan, menanam sebanyak 500 bibit cabai.
Kegiatan tanam cabai serentak yang dilakukan oleh penyuluh Pertanian, guna untuk menekan angka inflasi serta menjaga stok ketersediaan cabai yang jadi biang kenaikan inflasi.
Kepala Dinas Ketahanan Pangan, Tanaman Pangan dan Holtikultura Kabupaten OKI, Ir Sahrul MSi mengatakan, kegiatan tanam cabai serentak ini merupakan upaya memberi teladan kepada masyarakat serta untuk mendukung kegiatan sumsel mandiri pangan.
"Kegiatan gerakan penanaman cabai dilakukan di 18 Balai Penyuluh Pertanian yang ada di OKI," ujar Sahrul.
Dia menjelaskan, dengan telah ditanamnya 500 bibit cabai untuk masing-masing balai, maka mudah mudahan dapat menekan angka inflasi di OKI.
Sementara itu, Pj Bupati OKI, Ir Asmar Wijaya dalam sambutannya berharap para petani dan masyarakat di OKI harus mandiri dalam hal penanaman cabai ini.
"Saya harap kegiatan ini agar dapat ditindaklanjuti kepada para petani dan juga masyarakat di OKI," ucapnya.
Lanjutnya, jadi ini tidak hanya membeli tetapi harus menjadi produsen cabai. Yakni bisa digerakan untuk tanam cabai di rumah masing-masing dahulu.
"Kita harapkan produksi cabai meningkat dan ini tentu akan menekan inflasi di Kabupaten OKI," tukasnya.
- Antisipasi DBD di Ogan Ilir, Dinkes Gencarkan Penyuluhan ke Warga
- Pemkab OKU Gelar Pelantikan Dewan Pengurus Perhimpunan Penyuluh Masa Bhakti 2023-2028
- 250 Bibit Cabai Ditanam Serentak di OKI, Dukung Program Ketahanan Pangan
Pada kegiatan tanam cabai serentak itu, turut dilakukan oleh Forkopimda OKI. Termasuk dharma wanita Kabupaten OKI dan pengurus PKK OKI.(*)