MUARADUA - Kementerian Agama (Kemenag) OKU Selatan meluncurkan Kelas Digital di Madrasah Aliyah Negeri (MAN-01) OKU Selatan beberapa waktu lalu.
Peluncuran Kelas Digital ini dipimpin langsung oleh Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten OKU Selatan, Dr. H. Karep, S. Pd., MM, didampingi oleh Kasubag TU H. Davik Purna Yudha, S. Pd.I., MM, serta petugas PPID Kantor Kemenag Kabupaten OKU Selatan.
"Tujuan dari peluncuran ini adalah untuk mengoptimalkan layanan publik dan memperkenalkan kelas digital di Kantor Wilayah Kemenag Provinsi Sumatera Selatan," ujar Dr. H. Karep, S. Pd., MM, pada Minggu, 12 Mei 2024.
Kegiatan ini juga bertujuan untuk menjamin transparansi dan akuntabilitas dalam penyelenggaraan layanan publik, memastikan bahwa informasi terkait kelas digital dan layanan publik lainnya dapat diakses dengan mudah oleh masyarakat.
Diharapkan, melalui upaya optimalisasi layanan publik dan peluncuran kelas digital ini, Kemenag Kabupaten OKU Selatan dapat lebih mendekatkan diri kepada masyarakat serta memberikan dampak positif dalam peningkatan kualitas pendidikan dan layanan keagamaan di wilayahnya.
BACA JUGA:Sekda Berikan Uang Saku Tambahan
"Kelas digital ini juga bertujuan untuk memberikan pendidikan kepada siswa dalam era digitalisasi, sehingga mereka dapat memahami teknologi informasi yang akan mereka kelola," tambahnya.
Dengan adanya kelas digital ini, diharapkan siswa dapat memahami dan mempelajari lebih lanjut tentang IT dalam perkembangan modernisasi.
"Kami berharap kelas ini memberikan manfaat serta ilmu yang berguna bagi siswa, sehingga mereka memiliki bekal dalam bidang teknologi dan pengelolaan IT," tambahnya.
Kelas digital ini juga akan memberikan pembelajaran tentang IT kepada siswa untuk meningkatkan pengetahuan mereka serta memberikan materi khusus.