JAKARTA – Selebritas cantik Inara Rusli saat ini mengaku masih betah sendiri setelah setelah bercerai dari Virgoun.
Inara Rusli mengatakan saat ini belum punya niat untuk mencari pasangan baru setelah bercerai.
"Belum (pasangan baru)," kata Inara Rusli di kawasan Kuningan, Jakarta Selatan baru-baru ini.
Inara Rusli mengatakan dirinya saat ini lebih focus untuk memperbaiki dirinya dan juga focus berkarier ketimbang memikirkan soal pasangan.
"Saat ini fokus upgrade diri saja, sama jalani bisnis biar settle," tambah Inara Rusli.
Menurut Wanita cantik ini, sejauh ini belum ada pria yang berusaha mencoba mendekatinya. Saat sekarang, Inara Rusli merasa lebih nyaman untuk berteman saja.
BACA JUGA:Dul Jaelani Suka Gorengan Saat Berbuka Puasa
"Ya namanya berteman dengan siapa saja, kan ya, saat ini ya belum ada," jelas Inara Rusli.
Sebelumnya, Inara Rusli dan Virgoun menikah pada Desember 2014 silam dan memiliki tiga orang anak.
Kemudian Inara Rusli dan Virgoun bercerai pada 10 November 2023 lalu.