Desain Rumah Minimalis 8x12 dengan Taman dan Carport, Disulap Jadi Ruang Makan

Foto : Host Ilustrasi--

LIFETSTYLE - SIAPA yang tidak tertarik dengan desain teras belakang yang disulap menjadi taman dan ruang makan yang cantik?

Selain itu, bagian depan rumahnya juga terasa mewah dengan kombinasi area taman di depan kiri. Rumah ini juga memiliki area carport yang luas.

Rumah minimalis ukuran 8x12 meter ini, memiliki interior yang sangat istimewa banget. Jika melihat luarannya saja sudah bikin jatuh hati.

Desain rumah minimalis di atas lahan terbatas ini bisa dibikin menjadi super keren. Teras belakang, bisa disulap jadi ruang makan yang nyaman.

Masih ada kejutan lain dirumah minimalis yang dibangun dengan budget berkisaran Rp 320.000.000 hingga Rp 340.000.000 ini.

Di bagian depan rumah minimalis ini, terdapat area taman berukuran 3 x 2 meter. Area taman ini akan menjadi arah bukaan dari kamar tidur utama.

Yang mana, tempat kamar tidur utama ini terdapat tepat dibelakang area taman rumah minimalis berukuran 8 x 12 meter tersebut.

Bukaan jendela ke arah kamar tidur utama ini menggunakan kusen aluminium yang dikombinasikan dengan kaca polos 6 milimeter.

Di sampingnya ada pasangan panel kayu, dinding batu alam palimanan, dan dibagian atasnya dipasang dinding batu andesit.

Untuk sisi kanan bagian rumah, terdapat area carport yang luas. Dinding dak carport ini memiliki ketinggian 2,75 meter, dengan bukaan kaca di bagian tengah atas.

Ukuran carportnya sendiri seluas 5 x 5 meter. Di bagian belakang carport ini terdapat dua buah pintu. Pintu kiri menuju samping parkiran motor, dan pintu kanan merupakan akses utama menuju ruang duduk keluarga.

Masuk ke bagian rumah, kita akan langsung dihadapkan dengan ruang utama yang super duper nyaman. Di dekat ruangan utama terdapat ruangan keluarga.

Ruangan keluarga ini dibuat dengan ukuran 3 x 3 meter. Untuk bukaan udaranya, selain menggunakan pintu geser di arah depan rumah, juga ada jendela dibagian samping rumah menuju arah garasi motor.

Untuk menuju teras bagian belakang, pemilik rumah bisa menambahkan pintu lipat besar. Di bagian sisi kiri rumah terdapat dua kamar tidur yang berkapasitas tiga tempat tidur.

Tempat tidur utama dibuat dengan ukuran 3 x 4,5 meter. Untuk bukaan udaranya terdapat jendela besar yang ada di depan mengarah ke taman, dan dua jendela lainnya mengarah ke samping carport.

Beralih ke area kamar mandi, dibangun dengan ukuran 2 x 1,5 meter. Kamar mandi ini dilengkapi dengan shower khusus di bagian dalam, serta closet duduk di bagian depannya.

Lalu, di bagian belakang kiri luar rumah untuk melihat area kamar tidur anak. Kamar tidur anak kali ini dibikin lebih luas. Dimana, ukurannya seluas 3 x 4 meter.

Untuk bukaan cahaya dan udara bisa diarahkan ke area taman samping menuju belakang rumah. Di bagian kaki ranjang diberikan lemari baju yang besar. Kamar tidur ini berkapasitas untuk dua anak.

Mengenai area ruang makannya didesain dengan menyatukan ruang makan dengan taman yang ada di samping rumah. Ini salah satu konsep yang ditekankan, pada desain rumah minimalis kali ini.

Untuk area ruang makan dan taman belakang ini dibangun dengan ukuran 5 x 4 meter. Ruang makan dan taman ini bertempat di lokasi berdekatan. Di ruangan ini juga terdapat area dapur.

BACA JUGA:5 Tips Menyiram Tanaman Hias Agar Tumbuh Subur dan Indah

Untuk membuat suasana belakang rumah menjadi nyaman, dibangun taman seluas 3 x 1,25 meter. Taman ini juga dilengkapi dengan kolam ikan yang menambah suasana menjadi sejuk dengan gemericik air.(*)

Tag
Share