Meriahkan HUT RI, Polsek Belitang III Gelar Lomba Gaple

//Dalam rangka memeriahkan hari kemerdekaan RI ke-79 tahun, Polisi Sektor (Polsek) Belitang III gelar lomba gaple.--

BELITANG III - Dalam rangka memeriahkan hari kemerdekaan RI ke-79 tahun, Polisi Sektor (Polsek) Belitang III  gelar lomba gaple.

Ratusan Masyarakat dari Kec. Belitang III dan Belitang Jaya tampak antusias dalam mengikuti perlombaan Gaple tersebut yang di laksanakan di halaman Mapolsek Belitang III. 

Kapolsek Belitang III IPTU DIAN IDAMAN. S, S.H., S.I.P., M.Si., M.H., CPHR.  mengatakan kegiatan ini juga sebagai ajang silaturahmi dan memper erat hubungan antara polisi dan masyarakat, sehingga kedepan terjalin kerjasama yang lebih harmonis, dalam menciptakan situasi kamtibmas yang aman dan kondusif, di Wilkum Polsek Belitang III. 

Lomba Seni Pikir Gaple menjadi salah satu lomba yang cukup tinggi diminati oleh masyarakat, karena memang di Kec. Belitang III dan Kec. Belitang Jaya ini, banyak sekali warga dari berbagai kalangan yang menyukai atau hobi dengan permainan ini.

BACA JUGA:Sambut Tim Monev dari TP PKK Provinsi Sumsel, dr. Sheila Harap Rumah Cinta Trimo Rejo Selalu Masuk Nominasi

"Lomba Gaple ini di buka untuk umum, jadi  semua kalangan masyarakat yang tertarik bisa mengikuti kegiatan perlombaan gaple ini,”, ungkap Kapolsek.

 

Tag
Share