Perbandingan Samsung Galaxy A05s vs Xiaomi Redmi 12, Smartphone Harga 2 Jutaan Cek Spesifikasinya
Samsung Galaxy A05s vs Xiaomi Redmi 12--
Spesifikasi Xiaomi Redmi 12
Xiaomi Redmi 12 memiliki dimensi dengan ketebalannya 8,2 mm, panjang 168.6 mm, lebar 76mm serta memiliki bobot 198.5 gram.
Di bagian layarnya, Redmi 12 mengusung layar berdiagonal 6,79 inci dengan resolusi Full HD Plus (2.460 x 1.080) dan refresh rate hingga 90 Hz.
Panel ini juga mendukung tingkat kecerahan (brightness) maksimum 550 nits, kerapatan piksel 396 PPI, dan gamut warna 70 persen NTSC.
Di bagian kameranya, Hp ini dibekali dengan tripel kamera atau tiga sensor di bagian belakang sehingga menjadikan hp ini hamper mirip dengan kamera Iphone.
Triple kamera utama Redmi 12 Ini berisolusi 50 MP, sensor ultra wide 8 MP dengan bidang pandang 120 derajat, serta kamera makro 2 MP untuk menangkap objek kecil dengan lebih detail.Untuk kamera selfinya berisolusi 8 MP wide.
Baik kamera depan maupun kamera belakang sama-sama mendukung fitur perekaman video hingga 1080p di 30 FPS.
Untuk performanya, Redmi 12 ditenagai System-on-Chip (SoC) MediaTek Helio G88 dengan fabrikasi 12 nm.
SoC delapan inti (octa-core) ini mencakup dua unit Cortex-A75 (clockspeed 2,0 GHz) dan enam unit Cortex-A55 (clockspeed 1,8 GHz). Unit pengolah grafis (GPU) yang digunakan adalah Mali-G52.
Hp redmi 12 ini memiliki kapasitas memori RAM 8 GB. Untuk kapasitas penyimpananya memiliki dua opsi yang berbeda , yakni berkapasitas 128 GB dan 256 GB.
Untuk penyimpananya bisa di perluas dengan memanfaatkan kartu microSD hingga 1TB, sedangkan untuk RAM bisa diperluas menjadi 16 GB dengan fitur ekspansi RAM.
Redmi12 ini dibekali dengan daya baterai berkapasitas 5.000 mAh dengan pengisian daya cepat fast charging berdaya 18W.
Di sektor software, Redmi 12 menjalankan sistem operasi (OS) Android 13 yang dipoles dengan tampilan antarmuka (UI) MIUI 14.