Danpuslatpur AD Dampingi Penen Padi Melimpah Berbasis Mikroba di Martapura

Danpuslatpur Kodiklatad Brigjen TNI Dany Rakca SAP MHan panen raya padi bersama petani di Kelurahan Bukit Sari, Kecamatan Martapura, Kabupaten OKU Timur, Kamis 27 Maret 2025.--
MARTAPURA - Danpuslatpur Kodiklatad Brigjen TNI Dany Rakca SAP MHan panen raya padi bersama petani di Kelurahan Bukit Sari, Kecamatan Martapura, Kabupaten OKU Timur, Kamis 27 Maret 2025.
Area lahan pertanian tersebut sebelumnya ditaburi cairan mikroba PA63 Puslatpur Kodiklatad.
Hasil panen kali ini para petani mengaku ada peningkatan hasilnya meningkat setelah menggunakan cairan mikroba PA63 Puslatpur Kodiklatad.
"Hasil panen saya hari ini mencapai 2044 kilogram, per 2500 meter milik lahan petani. Ditempat lahan petani lainnya luas 1 Ha bisa mencapai 6500 Kg dari sebelumnya hanya mencapai 4750 kg. Hal ini sangat menggembirakan bagi petani," kata Atun Seorang Petani ketika berdialog dengan Danpuslatpur Kodiklatad Brigjen Dany.
Dengan menggunakan cairan mikroba PA63 Puslatpur Kodiklatad, penggunaan pupuk yang biasanya sebelumnya menggunakan 4 kampil, untuk kali ini para petani hanya menggunakan 2 kampil setengah.
"Alhamdulillah Cairan mikroba PA63 ini sangat membantu para petani disini hingga mengurai biaya pembelian pupuk dan hasil panen sangat melimpah," jelasnya.
Menurutnya, biasanya panen padi dilakukan 4 bulan sekali. Namun setelah penggunaan cairan mikroba PA63 ini lebih cepat masa panen dan hasil butiran padi besar dan padat.
BACA JUGA:Kapolri Sampaikan Duka Mendalam, Putri Almarhum AKP Lusiyanto Teruskan Cita-cita Sang Ayah
"Ternyata mikroba PA63 membuktikan bahwa untuk tanaman padi bisa mempercepat, mempertinggi dan memperhemat biaya pengeluaran seperti pembelian pupuk," tegasnya.
Sementara, Camat Martapura Harlius melalui Lurah Bukit Sari Aprizal,S.K.M mengatakan, bahwa Gebrakan penggunaan mikroba PA63 Puslatpur yang dilakukan Puslatpur kodiklatad ini merupakan langkah strategis ditengah ekonomi Indonesia mengalami resesi juga dunia.
"Ini merupakan pengelolaan sumber daya yang berhasil untuk usaha pertanian guna membantu kebutuhan manusia sekaligus mempertahankan atau meningkatkan kualitas lingkungan dan melestarikan sumber daya alam dengan mengkonsumsi lebih sedikit air dan energi," jelasnya.
Penggunaan cairan PA63 dapat meningkatkan komposisi unsur hara tanah, menekan biaya produksi, meningkatkan partisipasi masyarakat, serta ramah terhadap lingkungan sangat bermanfaat bagi petani di kelurahan Bukit Sari khusus nya pada umumnya kabupaten OKU Timur.
"Dimana program pemerintah sesuai dengan visi dan misi OKU Timur maju lebih mulia dan juga saya mewakili masyarakat Kelurahan Bukit Sari sangat berterima kasih atas kunjungan dari komandan Puslatpur Brigjen Dani Rakca ke kelurahan yang telah mensupport petani serta mendukung program pemerintah kabupaten OKU Timur dalam meningkatkan hasil produksi hasil panen menjadi IP 400," pungkasnya. (clau)