Kemudian ditayangkan video pratinjau olahraga-olahraga apa saja yang akan dimainkan pada edisi ke-14 tahun 2025, meliputi netball, atletik, renang, bola basket, pencak silat, bulu tangkis, sepak takraw, dan wushu.
BACA JUGA:Tim U-20 Manfaatkan Tournoi Maurice Revello Sebagai Ajang Penyatuan Pemain
Upacara penutupan ini pun diakhiri sambutan dari Haji Azman Bin Ahmad, Sekretaris Kementerian Pendidikan Brunei Darussalam yang akan menjadi tuan rumah ASG edisi ke-14 tahun 2025 mendatang.
“Kami siap menyambut kedatangan para peserta ASEAN Schools Games dengan tangan terbuka. Kami berkomitmen menghadirkan event ini yang bukan hanya menunjukkan bakat-bakat menakjubkan dari para pemuda, melainkan juga menghadirkan persatuan, persahabatan, dan saling menghormati di antara negara-negara Asia Tenggara,” ujar Haji Azman.