Petani Desa Sukamulya Bersama PPL Lakukan Gerdal Hama Tikus

Minggu 28 Jan 2024 - 12:51 WIB
Reporter : Maulana
Editor : yogie

OKU TIMUR- Dalam rangka pengamanan produksi padi di Desa Sukamulya Kecamatan Semendawai Suku III bersama PPL dan Petani melaksanakan Gerakan Pengendalian Organisme Pengganggu Tumbuhan (Gerdal OPT) Tikus pada tanaman Padi.

PPL Desa Sukamulya Paryanto menjelaskan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk mengendalikan populasi hama tikus yang menyerang pertamanan padi dan menjaga pertanaman padi sehingga nantinya produksi padi tetap terjaga.

“Salah satu OPT utama padi adalah tikus. Populasi tikus harus dapat kita kendalikan, karena tikus dapat berkembang dengan cepat dalam rentang waktu yang singkat," ucapnya.

Bila tidak terbentuk ekosistem yang seimbang antara hama dan musuh alami, maka dapat menyebabkan kerusakan pada tanaman padi di areal persawahan.

BACA JUGA:Terbongkar, Peti Kemas Penuh Rokok di Nunukan Diduga Bercukai Palsu

Gerakan Pengendalian OPT Tikus ini dilakukan secara serempak di areal persawahan padi Desa Sukamulya Kecamatan Semendawai Suku III.

"Kegiatan ini pada pertanaman padi umur 20-45 HST. Pegendalian hama tikus dilakukan dengan cara pengemposan," pungkasnya.

Sementara Ketu Gapoktan Sugiyo mengatakan, semoga dengan adanya gerdal hama tikus ini hasil pertanian dapat maksimal.

"Kita rutin lakukan pembasmian hama tikus, agar hasil panen padi dapat maksimal," pungkasnya.

Kategori :