Pertarungan Tablet Samsung Galaxy Tab S9 FE 5G vs iPed MatePad Air, Kamera 4K Siapa Unggul?

Kamis 25 Jan 2024 - 13:50 WIB
Reporter : rama
Editor : yogie

OKUTIMURPOS - Tablet vs iPed memiliki perbandingan yang berbeda, salah satunya dalam segi sistem operasi yang dijalankan. Pertarungan Tablet Samsung Galaxy Tab S9 FE 5G vs iPed MatePad Air yang membawa spesifikasi yang hampir sama tetapi memiliki sedikit perbedaan dari keduanya.

 

Samsung Galaxy Tab S9 FE 5G dan MatePad Air mengusung spesifikasi yang memadai untuk menunjang aktivitas nada, seperti layar yang lebar berpanel IPS LCD, fotografi yang bagus, performa yang tinggi di kelasnya, serta kapsitas baterai yang jumbo.

Apa saja spesifikasi perbedaan dari keduanya, simak berikut ini spesifikasinya:

Spesifikasi MatePad Air

MatePad Air memiliki dimensi 261.89 x 178.17 x 6.4 mm dengan bobot 508 gram.

MatePad Air tampil dengan layar IPS berukuran 11,5 inci, resolusi 2.800 x 1.840 piksel dengan refresh rate 144 Hz.

Untuk sektor fotografi, MatePad Air memiliki satu kamera belakang dengan resolusi 13 MP. Kamera utama MatePad Air ini mampu merekam video hingga 4K@30fps.

 Serta satu kamera depan dengan resolusi 8 MP, kamera ini memiliki fitur FoV yang memiliki luas perekaman hingga 105 derajat serta mampu merekam video hingga 1080p@30fps.

MatePad Air Ditenagai oleh prosesor Qualcomm Snapdragon 888. Chipset ini juga dipadukan dengan kapsitas RAM 8 GB dan penyimpanan 128 GB.

MatePad Air juga ditopang baterai berkapasitas 8.300 mAh disertai dukungan fast charging 40 watt.

Tablet ini berjalan dengan sistem operasi HarmonyOS 3.1, bukan Android bikinan Google.

Ini berarti pemilik tablet tidak bisa mengunduh aplikasi dari Play Store, menonton video dari aplikasi YouTube, melihat peta di Google Maps, mengedit dokumen di Google Drive, dan layanan Google lainnya secara bawaan.

Pengguna biasanya harus mengakses layanan Google tersebut melalui browser untuk bisa menggunakannya, tidak bisa dari aplikasi.

MatePad Air memiliki dua varian warna, yaitu Graphite Black, White. iPed ini memiliki Speaker stereo berjumlah empat dan Mikrofon berjumlah empat.

Untuk harganya MatePad Air saat ini dibandrol dengan harga Rp 7.984.000 untuk varian 8/128 GB.

Spesifikasi Samsung Galaxy Tab S9 FE 5G

Samsung Galaxy Tab S9 FE 5G berdimensi 254.3mm(panjang), 165.8mm(lebar),   6.5 mm (ketebalan) serta memiliki bobot 524 gram. Tablet ini juga memiliki ketahan IP68 Tahan debu seluruh sisi dan tahan air hingga kedalaman 1.5 m selama 30 menit.

Samsung Galaxy Tab S9 FE 5G mengusung layar IPS LCD yang berukuran 10.9 inci Refresh Rate 90 Hz, (1440 x 2304 piksel), Kerapatan 249 ppi, serta Rasio layar ke bodi 81.7%.

Untuk fotografinya, Galaxy Tab S9 FE dibekali kamera utama 8 MP. Samsung juga menyediakan kamera depan 12 MP berjenis ultrawide untuk mengakomodasi aktivitas seperti panggilan video.

Baik kamera utama maupun kamera depan, tablet ini mampu merekam video hingga 4K@30fps.

Untuk performanya, Galaxy Tab S9 FE menggunakan chipset Exynos 1380 yang didampingi dengan RAM 6 GB dan penyimpanan 128 GB. Tablet ini juga dilengkapi dengan microSd hingga 1 TB.

Samsung Galaxy Tab S9 FE 5G dibekali dengan kapasitas baterai 8.000 mAH dengan pengisian cepat 45 Watt.

Samsung Galaxy Tab S9 FE 5G menjalankan sistem Android 13 yang diperluas dengan One UI 5.1.

BACA JUGA:Persaingan Sengit Tablet Samsung Galaxy Tab A9 LTE vs Itel Pad 1

Fitur lainnya yang ada di Samsung Galaxy Tab S9 FE antara lain konektivitas 5G, WiFI 6, Bluetooth 5.3, speaker ganda AKG dengan dukungan Dolby Atmos, IP68, hingga fitur keamanan Samsung Knox.

BACA JUGA:Meluncur Sebagai Tablet Gaming, Lenovo Legion Y700 Usung SoC kelas atas Snapdragon 8+ Gen 1

Samsung Galaxy Tab S9 FE 5G ini memiliki varian warna Graphite, Lavender, Mint. Untuk harganya Samsung Galaxy Tab S9 FE 5G dibandrol dengan harga Rp 7.499.000.

BACA JUGA:Tablet Itel Pad1, Layar Lebar dan Kapasitas Baterai Jumbo, Harga hanya Rp1 Jutaan

Itulah perbedaan sepsifikasi Samsung Galaxy Tab S9 FE 5G dan MatePad Air.(*)

Kategori :