Wabup Yudha : Pramuka Tetap Relevan dengan Perkembangan Zaman
// Bupati OKU Timur melalui wakilnya H.M. Adi Nugraha Purna Yudha, S.H. didampingi Ketua GOW Nur Inayah, S.Pd. menghadiri Upacara Pembukaan Perkemahan Hari Pramuka ke-63 Tahun 2024.--
KORANOKUTIMURPOS.ID - Bupati OKU Timur melalui wakilnya H.M. Adi Nugraha Purna Yudha, S.H. didampingi Ketua GOW Nur Inayah, S.Pd. menghadiri Upacara Pembukaan Perkemahan Hari Pramuka ke-63 Tahun 2024 di Bumi Perkemahan "Wana Widya Wiyata" Desa Sumber Rahayu Kecamatan Belitang II. Senin, 12 Agustus 2024.
Pada kesempatan ini, Wabup Yudha mengapresiasi atas terselenggaranya pelaksanaan Perkemahan dan Apel Besar Hari Pramuka ke-63 tahun 2024.
Menurut Wabup Yudha, pendidikan kepramukaan merupakan salah satu pilar pendidikan kaum muda, dituntut untuk dapat lebih berkontribusi secara nyata dalam hidup dan kehidupan berbangsa dan bernegara, termasuk dalam menyelesaikan masalah kaum muda.
Dikatakannya, di era globalisasi dewasa ini penuh dengan kemajuan ilmu pengetahuan dan teknologi, akan tetapi juga banyak permasalahan bangsa yang sedang dihadapi.
Sebagai benteng dari seluruh permasalahan bangsa adalah dengan menggiatkan kaum muda dengan kegiatan kepramukaan, dengan harapan bahwa dengan ikut sertanya kaum muda ke dalam kegiatan pramuka akan dapat membentuk kaum muda yang berkarakter dan handal yang sanggup menghadapi tantangan globalisasi, sanggup menghadapi berbagai persoalan di negeri ini, serta sanggup untuk menatap masa depan dengan lebih baik.
BACA JUGA:Meriahkan HUT RI, Polsek Belitang III Gelar Lomba Gaple
"Oleh karena itu, gerakan pramuka masih dan akan tetap relevan dengan perkembangan zaman," imbuh Wabup.
Wabup Yudha melanjutkan, gerakan pramuka merupakan wadah pembinaan generasi muda yang disiapkan menjadi kader pembangunan yang memiliki kemampuan dan keterampilan.
"Untuk itu, setiap anggota pramuka dididik untuk mempunyai karakter, sikap, mental, dan kecakapan hidup atau keterampilan untuk menghadapi permasalahan permasalahan yang ada, bahkan untuk masa yang akan datang," sambungnya.
Dirinya berharap, dengan diikutinya kegiatan ini, para peserta kemah dapat menumbuhkan rasa kebersamaan dan semangat gotong royong dengan etika dan moral yang baik, meningkatnya kemampuan keterampilan dan pengetahuan, memupuk jiwa disiplin dan membina semangat bersamaan bagi para anggotanya.
BACA JUGA:Bupati OKU Timur Lanosin Dengarkan Langsung Arahan Presiden di IKN
"Dari kegiatan ini, banyak pengalaman dan pelajaran yang diperoleh, saya harap adik-adik dapat belajar berkomunikasi dengan berbagai kalangan, belajar bermain di alam bebas, membangun keberanian dan tanggung jawab dan belajar memimpin, menjaga nama baik gugus depan, membina persatuan dan kesatuan, menjaga kebersihan dan lingkungan serta menjaga suasana agar tertib dan aman," tutupnya.