Bukan Cuma Daun Sirih, IniLah Manfaat Daun Kelor Bisa Mengatasi Peradangan
Daun kelor --
KORANOKUTIMURPOS.ID --Peradangan kronis merupakan salah satu masalah kesehatan yang umum ditemui di seluruh dunia dan bisa menyebabkan berbagai penyakit.
Peradangan adalah respons alami tubuh terhadap cedera atau infeksi sebagai langkah pertahanan untuk memperbaiki dan melindungi jaringan yang rusak.
Biasanya, peradangan ditandai dengan gejala-gejala seperti kemerahan, pembengkakan, nyeri, dan panas di area yang terkena.
Kondisi ini adalah respons tubuh terhadap pelepasan zat kimia yang disebut mediator peradangan, seperti histamin, prostaglandin, dan sitokin, yang memicu reaksi inflamasi.
Selain itu, peradangan juga dapat terjadi dalam beberapa bentuk termasuk peradangan akut dan peradangan kroni.
Penyebab terjadinya peradangan umum meliputi infeksi bakteri, radang sendi seperti arthritis, luka bakar, lecet, dan penyakit radang usus seperti Crohn dan kolitis ulserativa.
BACA JUGA:Daun Sirih Cina Bisa Bikin Kulit Wajah Cantik? Begini Caranya
Namun, ada beberapa cara alami yang bisa anda jadi solusi untuk mengurangi atau mengatasi peradangan yaitu dengan mengonsumsi daun kelor.
Daun kelor yang berasal dari pohon kelor atau moringa oleifera sudah lama dikenal sebagai tanaman obat herbal dengan banyak khasiat.
Kandungan nutrisi yang melimpah dalam daun kelor termasuk antioksidan, fitokimia, dan senyawa antiinflamasi sudah terbukti secara ilmiah bisa mengurangi peradangan dalam tubuh
Daun kelor juga mengandung antioksidan yang dapat melawan radikal bebas dan melindungi sel-sel tubuh dari kerusakan akibat peradangan.
Kandungan senyawa antiinflamasi yang mampu mengurangi peradangan dalam tubuh hal ini karena senyawa ini dapat menghambat produksi zat-zat yang menyebabkan peradangan.
Sehingga dapat membantu mengurangi rasa sakit dan pembengkakan akibat peradangan.
BACA JUGA:Selain Kaya Nutrisi, Ternyata Buah Pisang Bisa Mengatasi Sakit Tipes, Simak Berikut Ini