Puncak Arus Mudik dan Balik Nataru Diprediksi Alami Peningkatan, Polri Jamin Keamanan
Foto : Dok Sumeks - Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo saat membuka dan memimpin rapat koordinasi (rakor) lintas sektoral bersama stakeholders terkait Nataru 2023/2024. --
Menurutnya, semua perayaan di bulan Desember 2023 tersebut merupakan satu rangkaian kegiatan. Semua itu juga harus dilakukan pelayanan sehingga aktivitas masyarakat pun bisa berjalan dengan baik.
“Semua jadi satu rangkaian kegiatan yang harus kita amankan, harus kita berikan pelayanan, sehingga seluruh aktivitas masyarakat dalam Nataru semuanya bisa berjalan dengan baik,” katanya.
BACA JUGA:Kunker Wakapolri Beri Motivasi Personel Polda Sumsel Sebagai Abdi Bhayangkara
Selain Kapolri, dalam rakor tersebut juga diikuti oleh Panglima TNI Jenderal Agus Subiyanto, hingga para Menteri, seperti Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi, Menteri PUPR Basuki Hadimuljono, Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas, Wakil Menparekraf Angela Tanoesoedibjo, perwakilan dari Basarnas, BMKG, Pertamina, dan Jasa Marga.(*)