Ustadz Muhammad Wujud Kunjungi Yayasan Ilmu Permata Mulya Ma’had Tahfidzul Qur’an Yatim dan Dhuafa

FOTO : DEO/OKUTPOS - Ustadz Muhammad Wujud dari Magelang bersama rombongan melakukan kunjungan ke Yayasan ilmu permata mulya Ma’had Tahfidzul Qur’an Yatim dan Dhuafa.--

Ketua Yayasan Ilmu Permata Mulia Risman, S.Pd., M.M. dan Pembina Yayasan Harun serta pendiri pembangunan Nicko Dimus mengaku, senang dan bangga dengan keberadaan Pondok Pesantren Tahfidz Alquran dan Rehabilitasi Pecandu Narkoba, ia mengapresiasi upaya yang dilakukan Duta Literasi OKU Timur untuk umat.

“Apapun yang kita lakukan ini untuk umat. Kita bersatu antara pemerintah, pesantren dan masyarakat untuk umat,” Ajaknya.

BACA JUGA:Pemkab Ogan Ilir Resmi Layangkan Surat Pemanggilan Penimbun Aliran Sungai

Meski demikian, karena memberikan pendidikan secara gratis, kapasitas pesantren Tahfidz Alquran dan Rehabilitasi Pecandu Narkoba hingga saat ini baru mampu menerima 30 santri  yang ikut mengaji dan mendengarkan tausiyah dan ada 8 santri aktif pecandu narkoba yang bertekad akan meninggalkan kebiasaan buruknya dimasa lalu. Yayasan berharap dengan semakin meningkatnya donatur dan kemandirian pesantren ini ke depan dapat mengasuh lebih banyak santri lagi. (clau)

Tag
Share