Kuota Haji Indonesia Tahun 2025 Sebanyak 221 Ribu

// Indonesia kembali mendapatkan kuota 221.000 jemaah pada 2025.--

JAKARTA - Indonesia kembali mendapatkan kuota 221.000 jemaah pada operasional haji 1446 H/2025 M tahun depan.

Kepastian tersebut diperoleh Mentri Agama usai menghadiri Tasyakuran Penutupan Penyelenggaraan Ibadah Haji 1445 H dan Pemberian Kuota 1446 H di Mekkah.

"Malam ini saya menghadiri Haflul Hajji Al-Khitamy semacam malam tasyakuran atas selesainya penyelenggaraan ibadah haji 1445 H,” ujarnya. 

“Saya mendapat informasi dari Wakil Kementerian Bidang Urusan Haji 'Ayed Al Ghuwainim, dan sesuai surat yang saya terima, bahwa Indonesia mendapat 221.000 kuota haji 1446 H/2025 M," ungkap Menag Yaqut.

BACA JUGA:Lebaran Idul Adha 1445 H Masjid Quba Terukis Kurban 5 Sapi 5 Kambing

Mentri Agama mengapresiasi Kemenhaj Saudi yang kembali mengumumkan kuota haji lebih awal. Sehingga menurutnya, proses persiapan penyelenggaraan haji tentunya bisa dilakukan lebih cepat.

Yaqut juga menilai penyelenggaraan ibadah haji 1445 H/2024 M berjalan dengan sukses. Dimulai dari pelayanan jemaah pada fase kedatangan berjalan lancar, kemudian ketika berada di Mekkah dan Madinah dan juga proses puncak haji yang berjalan lancar.

"Alhamdulillah kita bersyukur, proses puncak haji berjalan lancar," Pungkasnya.

 

Tag
Share