Kader IMM OKU Timur Soroti Minimnya Lapangan Pekerjaan Hingga Tidak Serius Tuntaskan Kemiskinan
Muhammad Rivaldo--
MARTAPURA,KORANOKUTIMURPOS.ID- Kepemimpinan Bupati OKU Timur Enos - Yudha mulai dikritik pedas menjelang berakhirnya masa jabatan di Pemerintahan Kabupaten OKU Timur.
Mulai dari masih minimnya terhadap kepedulian penyediaan lapangan kerja, belum tampak terlihat keseriusan dalam pengentasan kemiskinan, kurang pemerataan pembangunan.
Hal tersebut disampaikan langsung salah satu Angkatan Muda Muhammadiyah (AMM) di Kabupaten OKU Timur Muhammad Rivaldo, Rabu 15 Mei 2024.
Menurutnya, masuk empat (4) tahun kepemimpinan Enos-Yuda sebagai Bupati OKU Timur dan Wakil Bupati OKU Timur masyarakat masih belum merasakan dampak yang signifikan.
"Infrastruktur tidak begitu menonjol, penyediaan lapangan pekerjaan tidak terlihat serius, Kemiskinan masih menghantui. Maka melihat kondisi seperti ini kami akan menentukan sikap," ujarnya.
Sikap tersebut lanjut Pria yang masih menjabat Sekbid PC IMM OKU Timur ini, ia bersama senior AMM berencana akan menggelar kegiatan diskusi publik dengan tema pembahasan mengevaluasi kepemimpinan Enos-Yuda.
- Pesisir Komering Tiap Tahun Kena Langganan Banjir, Pemerintah Diminta Carikan Solusi
- Bupati Enos : Tingkatkan Pelayanan Publik di Segala Bidang
- Bupati OKU Timur Lanosin Berikan Bantuan Masyarakat OKU Terdampak Banjir
- Akibat Curah Hujan Tinggi, Puluhan Rumah di Tekom Desa Tanjung Kemala Martapura OKU Timur Terendam Air
- Sangkal Kritik Kepemimpinan Enos-Yudha, Ketua IMM OKU Timur Dukung Program Membangun Daerah
Hasil diskusi ini akan di paparkan ke Masyarakat kita sampaikan ke Pihak Eksekutif dan Legislatif sebagai bahan pertimbangan kedepan.