Timnas Indonesia Raih Poin Perdana di Kualifikasi Piala Dunia 2026

Foto : FB - Timnas Indonesia di kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia grup F--

ASIA- Timnas Indonesia berhasil meraih poin pertama mereka di laga kedua kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia Grup F.

Itu setelah anak biah Shin Tae-yong ini meraih hasil imbang 1-1 (1 poin) melawan tim tuan rumah Filipina. 

Pertandingan yang berlangsung di Stadion Rizal Memorial, Manila, pada Selasa, 21 November 2023, menyaksikan kedua tim berbagi poin.

Indonesia, yang sebelumnya kalah 1-5 dari Timnas Irak, menunjukkan peningkatan dengan mencetak gol melalui Saddil Ramdani pada menit ke-70.

 Namun, Filipina telah unggul lebih dahulu di babak pertama dengan gol dari Patrick Reichelt. 

BACA JUGA:Jepang Menangis, Brasil dan Spanyol Lolos ke Perempat Final Piala Dunia U-17

Pertandingan ini menempatkan Indonesia di posisi dasar klasemen Grup F, di  bawah dengan Filipina.

Pemuncak klasemen Irak dengan 6 poin usai  disusul Vietnam 4, Filipina 1 poin  dan Indonesia jurukunci dengan 1 poin.

Pelatih kepala Timnas Indonesia, Shin Tae-yong, melakukan beberapa perubahan pada susunan pemain.

Gunanya, memberikan kesempatan kepada pemain seperti Ernando Ari dan Saddil Ramdani sejak awal. 

Meskipun bermain hati-hati di awal, Indonesia berhasil memberikan tekanan yang cukup kuat di babak kedua, terutama setelah Pratama Arhan dan Witan Sulaeman masuk ke lapangan.

BACA JUGA:Pebulutangkis Indonesia yang Main di China Master 2023

Shin Tae-yong bukan mencara-cari masalah, namun pelatih asal korea ini mengomentari soal rumput sintetis lapangan yang kurang bagus. 

Pertandingan berikutnya dalam Kualifikasi Piala Dunia 2026 Grup F dijadwalkan pada 21 Maret 2024, di mana Timnas Indonesia akan menjamu Vietnam, disusul dengan pertandingan tandang pada 26 Maret 2024. (*)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan