Sopir Salim

FOTO : dok Disway - Dahlan Iskan --

 

"Dahulu, Guinea adalah koloni Prancis. Dengan Prancis, perekonomian berhenti di tempat".

 

Salim bilang: China jauh lebih baik dari Prancis. Ibaratnya, bila Prancis dapat 100 dari Guinea, hanya 20 yang dibagikan ke rakyat Guinea.

 

Dengan China, bila China dapat 100, yang 50 dikembalikan pada rakyat Guinea. Orang dan negara China sangat dicintai rakyat Guinea.

 

Dari percakapan, tampak kecerdasan Salim di atas rata-rata rakyat Guinea: 56. Bahkan IQ Salim mungkin sudah di atas rata-rata IQ orang Indonesia yang hanya 78,45.

 

Begitulah kisah Nurseto.

 

Berarti saya harus ke Guinea. Jauh sekali. Di pantai barat Afrika.

 

Saya ingin Sadio Mane mengundang saya ke sana. Dari Senegal bisa ke Guinea. Tapi ia tidak kenal saya. Walhasil: tidak bisa cari yang gratisan. Maka saya akan cari uang dulu untuk bisa ke sana.

 

Tag
Share