Mending Mana, Advan Tab VX Lite atau Samsung Galaxy Tab A8 LTE

Advan Tab VX Lite dan Samsung Galaxy Tab A8 LTE--

TABLET - Advan Tab VX Lite dan Samsung Galaxy Tab A8 LTE membawa spesifikasi yang mempuni dengan harga pelajar.

Kedua tablet ini membawa layar yang lebar serta spesifikasi yang memadai, seperti kameranya yang bagus, performanya yang kencang, serta kapasitas baterai yang jumbo.

Tentunya kedua tablet ini membawa spesifikasi yang berbeda untuk memikat para peminatnya. Apa saja perbedaan spesifikasi dari kedua tablet ini, simak berikut ini spesifikasinya.

Spesifikasi Advan Tab VX Lite

Advan Tab VX Lite memiliki ukuran dimensi 24,8 x 15,9 x 0,8mm dengan bobot 466 gram.

Di bagian layarnya, Advan Tab VX Lite dibekali dengan layar IPS LCD berukuran 10.4 inci, ditambah dengan Refresh Rate 60 Hz serta Resolusi 1200 x 2000 piksel. 

BACA JUGA:Tecno Camon 20 Premier 5G, Kamera Ultrawide dengan Penyimpanan 512 GB, Gamer Pasti Suka

Untuk fotografinya, Advan Tab VX Lite dibekali dengan satu kamera utama beresolusi 8 MP. Kamera utama ini juga mampu merekam video hingga 1080p.

Sedangkan untuk kamera selfie nya dibekali dengan kamera beresolusi 5 MP, kamera ini hanya mampu merekam vido hingga 720p.

Untuk performanya Advan Tab VX Lite dibekali dengan chipset UNISOC Tiger T618.Untuk kapasitas RAM dan Penyimpanannya, Advan Tab VX Lite dibekali dengan RAM 6 GB dan Penyimpanan 128 GB Tablet ini juga memiliki microSD hingga 128 GB.

Untuk dayanya, Advan Tab VX Lite dibekali dengan baterai berkapasitas 6.000 mAh dengan pengisian 10 Watt dengan menggunakan kabel USB tipe-C.

Advan Tab VX Lite ini telah berjalan menggunakan sistem operasi Android 13.

BACA JUGA:Review Samsung Galaxy Tab A7 Lite, Layar TFT Super Nyaman

Fitur lain yang dimiliki tablet ini antaralain Jaringan 4G, Dual SIM, Wi-Fi 802, Bluetooth5.0, GPS, Tipe-C 2.0, Jack 3.5mm, dan Speaker stereo.

Tag
Share