Luna Maya dan Maxime Bouttier

Luna Maya dan Maxime Bouttier Dikabarkan Segera Menikah--

JAKARTA - Aktris cantik Luna Maya dikabarkan akan segera melangsungkan pernikahan dengan sang kekasih Maxime Bouttier.

Luna Maya dan Maxime Bouttier disebut-sebut bakal menikah pada 7 Mei 2025 di Bali. Rumor kabar tanggal serta lokasi pernikahan Luna Maya dan Maxime Bouttier tersebut beredar setelah diduga undangan acara tersebar di media sosial.

Dalam undangan yang beredar tersebut, Luna Maya dan Maxime Bouttier dikabarkan akan menikah pada 7 Mei 2025 di Ubud, Bali. Akad nikah pasangan Luna Maya dan Maxime Bouttier diadakan di Como Shambhala Estate, Ubud, pada pukul 16.00 WITA, sementara resepsi digelar pukul 19.00 WITA. 

“Karena ini adalah acara pribadi dengan daftar tamu yang telah ditentukan, kami mohon agar semua tamu menghormati privasi acara tersebut. Kehadiran, kebijaksanaan, dan kerahasiaan Anda sangat kami hargai,” tulisan yang ada pada undangan tersebut.

Belum diketahui pasti soal kebenaran undangan tersebut. Hingga saat ini, Luna Maya maupun Maxime Bouttier belum bisa dihubungi untuk dimintai konfirmasi prihal kebeneran berita yang beredar tersebut. 

Beberapa waktu lalu, artis cantik Luna Maya mengabarkan bahwa dirinya telah dilamar oleh kekasihnya yang merupakan aktor, Maxime Bouttier.

BACA JUGA:Sempat Dituding Selingkuh, Andrew Andika: Ada Alasan Melakukannya

Luna Maya membagikan momen Bahagia saat dilamar oleh Maxime Bouttier di Tokyo, Jepang. 

“Dengan hati yang dipenuhi cinta, saya ucapkan ya untukmu," tulis Luna Maya. 

Luna Maya tampak tersenyum menerima lamaran dari sang kekasih Maxime Bouttier. Luna Maya mengaku bahagia atas perjalanan asmara dirinya dengan Maxime Bouttier. "Untuk perjalanan indah yang kita tulis bersama, untuk selamanya,” tambahnya. 

Momen Luna Maya dilamar Maxime Bouttier langsung banyak menuai komentar dari netizen dan penggemar. Banyak dari mereka mendoakan dua selebritas tersebut segera menikah.

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan