Pemkab OKU Selatan Himbau Masyarakat Waspada Banjir

Foto : Pemkab OKUS - Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD), laksanakan peninjauan Lokasi Bencana Alam Banjir dikarenakan Luapan Saluran Irigasi bertempat di Desa Simpang Campang Kecamatan Kisam Ilir, Jumat (12/01/2024). --

MUARADUA – Pemerintah Kabupaten OKU Selatan melalui Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD), laksanakan peninjauan Lokasi Bencana Alam Banjir dikarenakan Luapan Saluran Irigasi bertempat di Desa Simpang Campang Kecamatan Kisam Ilir, Jumat (12/01/2024). 

Tim BPBD OKU Selatan, melakukan Survey Bencana akibat Luapan Saluran Irigasi di Desa Simpang Campang Kecamatan Kisam Ilir, adapun yang terdampak dalam bencana ini merendam beberapa rumah warga dan badan jalan.

Adapun penyebab terjadinya Bencana Banjir tersebut akibat Tingginya intensitas curah hujan sehingga material yang dibawa oleh arus air menutupi saluran irigasi dan membuat air meluap.

Atas nama Pemerintah OKU Selatan, Bupati OKU Selatan, Popo Ali Martopo, B.Comm., menghimbau kepada seluruh Masyarakat untuk terus berhati- hati dan tetap waspada, terkait masalah saluran irigasi yang menjadi kendala. Pemerintah akan terus mencari upaya- upaya untuk mencari solusi sehingga Bencana seperti ini tidak terulang lagi.

Sebelumnya pada 05-07-2023 tahun lalu Sungai Komering di hulunya, tepatnya di Desa Karang Agung Kecamatan Simpang Kabupaten OKU Selatan juga meluap.

BACA JUGA:Hiburan Pasar Malam OKU Selatan Akan Dibuka

Luapan air mulai naik mendekati permukaan Jembatan di wilayah Desa Karang Agung, Kecamatan Simpang.

BACA JUGA:Kejari OKU Selatan Boyong Tiga Penghargaan Sekaligus, Rakerda Kejati Sumsel Usai

Jika meluapnya permukaan Sungai Selabung, Muaradua OKU Selatan akan berdampak pada fasilitas umum.

BACA JUGA:Kejari OKU Selatan Musnahkan 42 Barang Bukti

Banjir bandang di Kisam Tinggi limpahan airnya sudah sampai di Kota Muaradua pada Rabu pagi (5/7/2023). Banjir bandang yang terjadi di Kisam Tinggi OKU Selatan Provinsi Sumatera Selatan sudah sampai di Kota Muaradua OKU Selatan.(*)

Tag
Share
Berita Terkini
Berita Terpopuler
Berita Pilihan