Lahirkan Anak Pertama, Kiky Saputri Ungkap Arti Nama Putrinya

Kiky Saputri dan M. Khairi--
JAKARTA - Pasangan selebritas top Kiky Saputri dan sang suami M. Khairi baru saja dikaruniai anak pertama mereka.
Kiky Saputri ternyata telah melahirkan bayi pertama pada Kamis, 20 Februari 2025 lalu.
Kabar bahagia itu sendiri diungkapkan melalui akun miliknya di Instagram pada Minggu 23 Februari 2025.
Kiky Saputri membagikan video yang menampilkan sebuah momen proses persalinan di salah satu rumah sakit tersebut.
"Alhamdulillah, Masyaallah. Telah lahir putri kami tercantik dan tercinta tanggal 20 Februari 2025, pukul 10.21 WIB," jelas Kiky Saputri.
BACA JUGA:Tengku Dewi Ingin Pindah ke Bali, Andrew Andika: Awalnya Kurang Setuju
Kiky Saputri melahirkan bayi berjenis kelamin Perempuan dan telah diberi nama panggilan anak pertamanya tersebut.
"Selamat datang Baby Kayya," tambah Kiky Saputri.
Tidak hanya itu, Kiky Saputri juga mengungkapkan nama lengkap serta artinya nama bayinya yang baru saja dilahirkannya tersebut.
Dijelaskannya, nama lengkap bayinya yakni Kayesha Nadha Khairi, yang punya makna mendalam untuknya.
"Baby Kayya. Kayesha Nadha Khairi. Anugerah dari tuhan yang cerdas, cantik, berani, dan penuh dengan kebaikan. Amin Ya Rabbal Alamin," jelas Kiky Saputri.
Sebelumnya, Kiky Saputri dan M. Khairi menikah pada 28 Januari 2023 lalu dan pasangan selebritas itu memang berharap segera punya anak.