Usai Laga Uji Coba Kontra Libya, 2 Pemain Timnas Dihujat Warganet
Pertandingan Timnas Indonesia Vs Libya berlangsung di Stadion Antalya Turki pada Selasa, 2 Januari 2024 dengan skor 0-4--
JAKARTA - Usai laga perdana uji coba kontra Libya, warganet sontak kesal dan menghujat dua pemain Timnas Indonesia habis-habisan.
Pertandingan Timnas Indonesia Vs Libya berlangsung di Stadion Antalya Turki pada Selasa, 2 Januari 2024 dengan skor 0-4.
Indonesia dibantai habis-habisan oleh Libya. Akibatnya dua anak asuh Shin Tae-yong (STY) Justin Hubner dan Jordi Amat dihujat warganet.
Pasalnya, dua bek Timnas Indonesia itu melakukan kesalahan saat pertandingan berlangsung. Keduanya sering melakukan blunder di daerah pertahanan Timnas Indonesia.
Kesalahan itulah yang membuat warganet sontak kesal dengan permainan yang sedikit hancur dan hasil yang tak memuaskan itu.
Bek Timnas Indonesia, Justin Hubner telah meminta maaf kepada penonton sepak bola Indonesia.
BACA JUGA:Sriwijaya FC Optimis di Laga Play-Off Degradasi Liga 2
Dua kesalahan inilah yang menjadi penyebab kekalahan 4-0 tim garuda di laga tersebut sekaligus menggagalkan laga debut melawan Indonesia.
Dalam permintaan maaf yang diunggah ke Instagram Story-nya, Justin berjanji akan terus maju dan berbuat lebih baik daripada yang dirinya lakukan saat melawan Libya.
Dikutip dari akun Instagram resmi Timnas Indonesia, Hubner mengatakan bahwa laga uji coba pertama kemarin merupakan debut pertamanya untuk Timnas Indonesia.
Hubner mengaku pertandingan kemarin sangat sulit baginya karena harus menghadapi sistem baru dan formasi baru.
Duet Hubner dan Amat sebagai bek tengah terjadi di babak kedua. Pada menit ke-89, pemain pengganti Hübner melakukan kesalahan.
Terlalu percaya diri mencuri bola di depan gawangnya sendiri, umpan Hubner berhasil dicegat oleh Taktak Hussain.