Ia menyampaikan bahwa Banyuasin telah menghadapi berbagai tantangan dan semakin berkembang menjadi daerah yang berdaya saing.
"Mari bersatu demi masyarakat Banyuasin, bersama bergotong royong dengan satu tujuan membangun. Banyuasin bangkit, adil, sejahtera, dan terintegrasi dengan Asta Cita Presiden dan selaras program prioritas Provinsi Sumatera Selatan," ujar Bupati Askolani.
Bupati Askolani melaporkan keberhasilan Banyuasin dalam menurunkan angka kemiskinan menjadi satu digit, penurunan angka pengangguran, dan peningkatan ekonomi berkat kerjasama semua pihak. Ia berharap dukungan dan bantuan khusus dari Gubernur Sumsel, terutama terkait infrastruktur, termasuk perbaikan dan pembangunan jalan serta jembatan.
Selain itu, Ia juga mengharapkan dukungan dalam sektor pertanian, mengingat Banyuasin merupakan penghasil pangan terbesar di Sumsel dan berpotensi menjadi yang terbaik di Indonesia.
Dalam kesempatan itu juga dilakukan penandatanganan kerjasama kesepakatan antara Pemkab Banyuasin Bersama Unsri dan STIK Bina Husada.