Realme 12 5G: Smartphone Performa Gahar, Kamera 108 MP, Harga Menengah
Realme 12 5G--
KORANOKUTIMURPOS.ID - Realme telah mengumumkan seri terbarunya yang sangat dinantikan, Realme 12 5G, yang menjanjikan kombinasi sempurna antara performa unggul dan harga yang terjangkau.
Realme 12 5G dengan teknologi 5G yang menjadi fokus utama, perangkat ini siap menghadirkan pengalaman konektivitas yang belum pernah terjadi sebelumnya.
Realme 12 5G dirilis secara resmi di Indonesia pada Maret 2024.
Hp ini memiliki keunggulan dengan ngusung layar IPS LCD, refresh rate 120 Hz di ditenagai dengan cipset MediaTek Dimensity 6100+ serta dibekali dengan kamera utama 108 MP dan didukung dengan baterai jumbo 5000.
Apa saja spesifikasi yang diusung oleh Realme 12 5G ini, simak di bawah ini spesifikasinya.
memiliki ukuran dimensi 165.6 x 76.1 x 7.69 mm dengan berat 188 gram dengan Desain bodi terinspirasi jam tangan mewah sehingga menambah kesan proforma.
Realme 12 5G memiliki sertifikasi ketahanan IP54 tahan debu dan cipratan air.
BACA JUGA:Realme C31: Hp Entry Level dengan Spesifikasi Mempuni dan Harga Terjangkau
Realme 12 5G mengusung layar unggulan yaitu IPS LCD dengan ukuran 6.72 inci dengan menggunakan resolusi 1080 x 2400 piksel, Refresh Rate 120 hz dan didukung dengan Touch sampling rate 240 Hz serta dibekali dengan Rasio layar ke bodi 86.5 persen.
Realme 12 5G ini juga memiliki tingkat kecerahan hingga 950 nit bagus untuk digunakan di luar ruangan.
Sehingga dengan layar yang seperti ini tentunya telah menghasilkan layar yang nyaman di mata serta kecepatan berpindah aplikasi atau secrol secrol yang cepat.
tentunya menggunakan hp Realme 12 5G ini sudah sangat nyaman untuk digunakan beraktivitas seperti menonton video, browsing internet, serta bermain game berat dengan nyaman.
Untuk fotografinya, Realme 12 5G memiliki dua kamera utama yang berisolusi 108 MP, dan kamera depth 2 MP. Dengan kamera selfie berisolusi 8 MP.
Realme 12 5G didukung dengan chipset unggulan yaitu MediaTek Dimensity 6100+ yang sudah dibekali dengan modem 5G.